PALANGKARAYA - Untuk menjamin rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah Paskah, Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah melaksanakan patroli dan pengamanan di berbagai gereja yang tersebar di wilayah Kalimantan Tengah, Minggu (20/04/2025).
Kegiatan tersebut dilakukan secara serentak di sejumlah kota dan kabupaten, seperti Palangka Raya, Sampit, Pangkalan Bun, Ampah, dan Kapuas. Personel Brimob dikerahkan langsung untuk melakukan pengamanan secara intensif guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas selama rangkaian perayaan Paskah berlangsung.
Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si., melalui Dansatbrimob Kombes Pol Irwan Jaya, S.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan serta memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat, khususnya umat Kristiani yang sedang menjalankan ibadah Paskah.
“Kami menempatkan personel di setiap gereja yang menjadi titik fokus kegiatan ibadah, baik secara terbuka maupun tertutup. Hal ini untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan dengan lancar dan khusyuk tanpa gangguan, ” ungkap Kombes Pol Irwan Jaya.
Selain pengamanan di gereja, personel Brimob juga melakukan patroli mobile di sekitar lingkungan tempat ibadah dan lokasi-lokasi strategis lainnya guna mendeteksi dan mencegah potensi gangguan sejak dini. Koordinasi dengan pihak pengamanan gereja dan tokoh masyarakat juga dilakukan untuk mempererat sinergi dalam menjaga kondusifiitas wilayah.
Kombes Pol Irwan Jaya juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga toleransi dan menghormati satu sama lain, terutama dalam momentum hari besar keagamaan. Ia menegaskan bahwa Brimob akan selalu hadir di tengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan terbaik.
Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan perayaan Paskah tahun ini dapat berlangsung dengan aman, damai, dan penuh khidmat di seluruh wilayah Kalimantan Tengah. (FRN).