TANGERANG - Unit Samapta Polsek Kelapa Dua melaksanakan patroli rutin sebagai langkah antisipasi terhadap berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas). Patroli ini menyasar beberapa titik rawan, dengan fokus pada pencegahan tawuran warga, aksi geng motor, tawuran pelajar, serta tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor). (16/4/2025).
Kegiatan patroli yang dipimpin oleh Brigadir Muslimin bersama satu anggota lainnya dilakukan secara dialogis, dengan menyambangi warga dan pelaku usaha di kawasan Ruko Glaze, Kecamatan Kelapa Dua. Dalam sambangnya, petugas memberikan imbauan kepada masyarakat untuk turut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan serta segera melaporkan jika melihat aktivitas mencurigakan.
Brigadir Muslimin menjelaskan bahwa patroli ini merupakan upaya preventif untuk menekan angka kriminalitas, terutama menjelang malam hari di kawasan yang rawan terjadi gangguan kamtibmas. “Kami berharap masyarakat bisa menjadi mitra kami dalam menciptakan rasa aman bersama, ” ujarnya.
Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan mampu menciptakan efek jera bagi pelaku kejahatan sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga Kelapa Dua. Kepolisian juga berkomitmen untuk terus meningkatkan intensitas patroli demi menjaga stabilitas keamanan wilayah. (Hendi)