Sambut Natal, Polresta Tangerang Gelar Baksos di Yayasan Bhakti Luhur Panongan

    Sambut Natal, Polresta Tangerang Gelar Baksos di Yayasan Bhakti Luhur Panongan

    TANGERANG - Wakapolresta Tangerang AKBP Leonard M Sinambela memimpin kegiatan tali asih atau bakti sosial di Yayasan Bhakti Luhur yang berada di Kawasan Citra Raya, Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Kamis (23/12/2021).

    Kegiatan bakti sosial itu dilaksanakan menyambut Hari Raya Natal. Yayasan Bhakti Luhur merupakan yayasan yang mengasuh anak-anak yang berkebutuhan khusus.

    "Ada sekitar 90 anak yang berada di yayasan itu, " kata Leonard.

    Leonard mengapresiasi kepada para pengasuh yang tidak kenal lelah mengurus anak-anak. Ia pun berharap, para pengasuh selalu diberikan kesehatan. Selain itu, Leonard juga mengajak elemen masyarakat untuk turut membantu yayasan agar kegiatan di yayasan bisa berjalan dengan baik.

    Lebih lanjut, Leonard menyebut kegiatan itu juga dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat. Juga untuk semakin mendekatkan institusi kepolisian dengan masyarakat sebagaimana atensi Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro.

    "Ini merupakan bentuk kepedulian kami. Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat, " tandas Leonard. ( HMS/Sopiyan )

    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Wakapolresta Tangerang Pimpin Bakti Sosial...

    Artikel Berikutnya

    Polresta Tangerang Laksanakan Apel Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Membangun Positivisme Bangsa Indonesia di Tengah Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Dunia

    Ikuti Kami