Saat Patroli Pengamanan Arus Balik Lebaran Kapolresta Bandara Soetta Bantu Seorang Kake yang Mengalami Kesulitan Akibat Kendaraannya Mogok

    Saat Patroli Pengamanan Arus Balik Lebaran Kapolresta Bandara Soetta Bantu Seorang Kake yang Mengalami Kesulitan Akibat Kendaraannya Mogok

    TANGERANG - Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) membantu seorang kakek yang mengalami kesulitan pada saat dirinya melaksanakan patroli pengamanan arus balik Lebaran Idul Fitri 1446H/2025M.

    Kakek yang dibantu petugas kepolisian tersebut mengalami kesulitan saat kendaraan yang digunakan mengalami mogok di area Bandara Soetta pada Senin (7/4) siang.

    Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Ronald Sipayung mengatakan, aksi kemanusiaan yang dilakukannya tersebut merupakan salah satu wujud hadirnya Polri di tengah masyarakat.

    "Aksi sigap kami dari Polresta Bandara Soetta tersebut selaras dengan tagline Kepolisian, yakni 'Polri untuk Masyarakat' dalam keadaan suka maupun duka, " kata Ronald di Tangerang, Banten.

    Atas peristiwa itu, Ronald berpesan kepada para pemudik bila mengalami kesulitan agar mendatangi Pos pelayanan dan pengamanan yang berada di Terminal 1, 2 serta 3. 

    "Pemudik juga bisa menghubungi call center 110 Polresta Bandara Soetta. Petugas kami akan datang membantu agar mudik masyarakat aman dan nyaman, " kata Ronald.

    Terakhir, alumnus Akademi Kepolisian tahun 2002 itu mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan balik dari kampung halaman untuk mempersiapkan diri dengan baik.

    "Seperti menjaga kesehatan, membawa barang secukupnya, dan memeriksa jadwal penerbangan agar tidak ketinggalan pesawat, " tandas Ronald seraya menjelaskan arus penumpang pesawat dan kendaraan ramai lancar. (Humas). 

    patroli pengamanan kapolresta bandara soetta bantu seorang kake mogok
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    SMA LAB School Kebayoran mengadakan kunjungan...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Ketahanan Pangan, Kapolda Kalteng...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Peringati HUT YKB ke-45, Ketua Bhayangkari Kalteng Bersama Wakapolda Anjangsana Besuk Keluarga Anggota Polri Yang Sakit
    Kapolda Banten Bersama Gubernur Ikuti Zoom Meeting dan Penanaman Padi Serentak

    Ikuti Kami