Pastikan Mudik Aman dan Lancar, Kapolresta Tangerang Turun Langsung Cek Jalur Mudik di Rest Area Tol KM. 43

    Pastikan Mudik Aman dan Lancar, Kapolresta Tangerang Turun Langsung Cek Jalur Mudik di Rest Area Tol KM. 43

    TANGERANG - Dalam rangka memastikan kelancaran arus mudik Lebaran, Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, S.I.K., M.M., melakukan pemantauan langsung di Rest Area Tol KM 43 pada H - 4 Lebaran. Kegiatan ini dilaksanakan pada dini hari, mulai pukul 00.00 WIB, dan bertujuan untuk mengecek kesiapan pos pengamanan serta memberikan rasa aman kepada para pemudik.

    Kapolresta didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polresta Tangerang, termasuk Kabagops dan Kasat Lantas, melakukan inspeksi terhadap fasilitas yang ada di Rest Area. Dalam kesempatan tersebut, Kombes Baktiar menekankan pentingnya pelayanan prima kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik. "Kami ingin memastikan bahwa semua pemudik merasa aman dan nyaman selama perjalanan mereka, " ujarnya.

    Kegiatan ini juga diharapkan dapat mengurangi potensi kemacetan dan kecelakaan di jalur mudik, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. (Humas) 

    mudik aman dan lancar kapolresta tangerang cek jalur mudik rest area
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Serap Aspirasi Masyarakat Melalui Program...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Tangsel Tinjau Arus Mudik di Terminal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Peringati HUT YKB ke-45, Ketua Bhayangkari Kalteng Bersama Wakapolda Anjangsana Besuk Keluarga Anggota Polri Yang Sakit
    Kapolda Banten Bersama Gubernur Ikuti Zoom Meeting dan Penanaman Padi Serentak

    Ikuti Kami