Kapolres Tangsel Laksanakan Program Jum’at Curhat, Dengar Langsung Keluhan Warga Kelurahan Cisauk

    Kapolres Tangsel Laksanakan Program Jum’at Curhat, Dengar Langsung Keluhan Warga Kelurahan Cisauk

    TANGERANG - Untuk mendengarkan langsung keluhan, permasalahan, dan saran masyarakat terkait kinerja kepolisian, Kapolres Tangerang Selatan AKBP Victor D. H. Inkiriwang, S.H., S.I.K., M.Si. melaksanakan program Jum’at Curhat pada Jum'at (18/4/2025).

    Kegiatan ini digelar di Balai Pertemuan Warga Kantor Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Kapolres hadir didampingi Kapolsek Cisauk AKP Dhady Arsya, S.H., M.H., serta sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Tangsel.

    Dalam kesempatan tersebut, warga menyampaikan berbagai keluhan, diantaranya soal adanya penjualan minuman keras (miras), pembuangan sampah sembarangan, serta kekhawatiran terhadap anak-anak yang kecanduan game online.

    “Untuk penjualan miras, nanti saya dan Kapolsek akan koordinasi dengan pihak Trantib untuk dilakukan penertiban.Kemudian terkait game online, hal ini akan saya masukkan dalam program CETAR (Cegah Tawuran Antar Pelajar). Kapolsek, Bhabinkamtibmas, dan Binmas Polres akan lakukan pemeriksaan HP, ” ujar Kapolres.

    Kapolres menekankan bahwa dampak negatif dari game online salah satunya adalah anak-anak mengambil uang orang tua untuk membeli kuota internet, yang bisa berujung pada pinjaman online (pinjol). “Namun yang lebih penting adalah pengawasan dari orang tua, ” imbuhnya.

    Selain itu, Kapolres juga mengingatkan warga agar anak-anak dan keluarga tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkoba, perjudian, pinjaman online ilegal, maupun tawuran. Ia juga mengimbau agar masyarakat menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membakar sampah sembarangan.

    Dalam kegiatan ini, Kapolres turut membawa tim kesehatan dari Dokkes Polres Tangsel untuk memberikan layanan pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga. Ia juga membagikan paket sembako sederhana sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat.

    “Saya membawa tim dokter dari Dokkes Polres. Bapak Ibu jangan sungkan jika ingin berobat atau minta vitamin, silakan, semuanya gratis. Dan sebelum pulang, saya juga akan bagikan paket sembako, ” tuturnya.

    Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari warga. Ketua RW 01 yang hadir menyampaikan apresiasi atas kepedulian Kapolres.

    “Kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran Kapolres Tangsel. Ini sangat bermanfaat bagi kami, karena keluhan dan masukan dari masyarakat bisa langsung didengar oleh Kapolres. Ini menjadi kebanggaan bagi kami, memiliki Kapolres yang dekat dengan masyarakat. Semoga Kapolres selalu diberikan kesehatan dalam melaksanakan tugas dan dalam lindungan Allah SWT. Kami harap silaturahmi seperti ini terus terjaga, ” ujarnya. (Hendi) 

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Gelapkan 5 Mobil Rental, Seorang IRT Diamankan...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas dan Warga Caringin Kompak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Bhabinkamtibmas dan Warga Caringin Kompak Bahas Lingkungan dan Keamanan
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Kunjungan  Danpuslat Kodiklat TNI

    Ikuti Kami