TANGERANG - Dalam rangka mendekatkan diri dengan masyarakat serta menggali informasi seputar keamanan lingkungan, Polsek Legok melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Kampung Pasir Gaok, RT 004 RW 003, Desa Palasari, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Jumat. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan partisipasi aktif dari warga. Hadir dalam kegiatan ini Aipda Muliya YS selaku Bhabinkamtibmas Desa Palasari, serta sejumlah tokoh masyarakat dan aparatur lingkungan RW 03. (11/04)
Dalam diskusi terbuka, warga menyampaikan bahwa situasi kamtibmas di wilayah mereka tergolong aman dan kondusif. Namun, masih terdapat kekhawatiran terkait kasus pencurian hewan ternak yang sesekali terjadi. Warga menyambut baik kehadiran aparat kepolisian melalui kegiatan Jumat Curhat yang dinilai sangat bermanfaat sebagai sarana menyampaikan aspirasi, saran, maupun laporan situasi kewilayahan secara langsung kepada pihak kepolisian.
Menanggapi hal tersebut, Aipda Muliya YS memberikan arahan konkret, seperti mendorong Linmas untuk lebih aktif berpatroli malam hari, mengajak warga menghidupkan kembali ronda malam, serta menghimbau pemilik hewan ternak agar memasang lampu penerangan di area kandang. Ia juga berpesan agar warga dapat menjadi “polisi bagi dirinya sendiri” dengan meningkatkan kepedulian terhadap keamanan lingkungan sekitar.
Kapolsek Legok, AKP Dikie Wahyudi, SH, memberikan apresiasi atas antusiasme warga dalam kegiatan tersebut. “Kegiatan Jumat Curhat ini merupakan bentuk komitmen kami dalam membangun komunikasi dua arah bersama masyarakat. Kami hadir bukan hanya untuk mendengar, tetapi juga mencarikan solusi nyata atas keluhan warga. Sinergi inilah yang menjadi kunci terciptanya keamanan yang berkelanjutan di wilayah hukum kami, ” ungkapnya. Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh semangat kebersamaan. (Hendi)