TANGERANG - Bhabinkamtibmas Desa Kemuning, Aiptu Adeng, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi di Kp. Bungaok RT. 02/03 Desa Kemuning, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Jum'at (18/4/2025) pukul 13.00 WIB. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjalin kedekatan antara kepolisian dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Adeng bertemu dan berdialog langsung dengan Bapak Ujang serta beberapa warga lainnya. Suasana hangat dan penuh keakraban tercipta selama kegiatan berlangsung, menunjukkan antusiasme warga dalam menerima kehadiran aparat kepolisian di tengah-tengah mereka.
Selain bersilaturahmi, Aiptu Adeng juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga. Ia mengimbau agar masyarakat selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan seperti pencurian, peredaran narkoba, dan kenakalan remaja. Ia juga mendorong peran aktif warga dalam melaporkan hal-hal mencurigakan kepada pihak berwajib.
Kegiatan sambang ini mendapat respons positif dari warga yang merasa diperhatikan dan didukung oleh kepolisian. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara masyarakat dan Polri, guna menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif. (Hendi)